NARASINETWORK.COM - Presiden Prabowo Subianto secara resmi mengumumkan keberhasilan Indonesia mencapai target swasembada pangan nasional pada tahun 2025 dalam acara Panen Raya di Desa Kertamukti, Kabupaten Karawang, Provinsi Jawa Barat, pada Rabu (07/01/2026).
Dalam sambutannya, Kepala Negara menyampaikan apresiasi kepada para petani dan seluruh elemen yang terlibat dalam sektor pertanian. Usaha keras yang dilakukan membuat target swasembada yang semula diproyeksikan dapat tercapai dalam empat tahun, berhasil terwujud hanya dalam waktu satu tahun. Presiden menegaskan bahwa kemampuan memenuhi kebutuhan pangan secara mandiri menjadi kunci utama agar bangsa Indonesia tidak bergantung pada negara lain.
Sebagai bentuk pengakuan negara atas kontribusi dalam mendukung ketahanan dan kedaulatan pangan nasional, Presiden Prabowo menganugerahkan Tanda Kehormatan Republik Indonesia kepada sejumlah tokoh dan pelaku di bidang pertanian. Penghargaan diberikan kepada berbagai pihak, antara lain Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman, para petani, penyuluh pertanian, serta jajaran Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan Kepolisian Republik Indonesia (Polri) yang dinilai memiliki peran penting dalam mendukung pembangunan sektor pertanian dan pangan.