Transformasi Industri Hijau Diakselerasi Menperin Terima Penghargaan di Detikcom Awards 2025

Rabu, 26 Nov 2025 22:41
    Bagikan  
Transformasi Industri Hijau Diakselerasi Menperin Terima Penghargaan di Detikcom Awards 2025
Istimewa

Menperin menerima penghargaan Tokoh Akselerator Transformasi Industri Hijau atas upaya Kemenperin dalam mendorong digitalisasi dan industri hijau.

NARASINETWORK.COM - Kementerian Perindustrian terus memperkuat agenda transformasi sektor manufaktur nasional melalui integrasi digitalisasi industri dan pengembangan industri hijau. Upaya tersebut mendapat apresiasi publik melalui penganugerahan Tokoh Akselerator Transformasi Industri Hijau kepada Menteri Perindustrian dalam gelaran Detikcom Awards 2025. Penghargaan ini sekaligus melanjutkan torehan positif Kemenperin dalam memacu transformasi struktural sektor manufaktur.

Menperin menyampaikan, kebijakan transformasi hijau sejalan dengan komitmen nasional dalam mencapai Net Zero Emission (NZE). “NZE nasional ditargetkan tercapai pada 2060, tetapi untuk sektor manufaktur kami majukan ke tahun 2050. Jadi 10 tahun lebih cepat,” ujar Menperin dalam sambutannya di Jakarta, Selasa malam kemarin (25/11/2025).

Menperin menegaskan, percepatan transisi menuju industri hijau memiliki tantangan mendasar pada aspek pemahaman pelaku usaha. “Yang kami hadapi adalah tarik menarik antara ini dianggap biaya atau investasi,” ungkapnya.

Oleh karena itu, Kemenperin secara berkesinambungan melakukan pendekatan dan sosialisasi kepada pelaku industri agar transformasi industri hijau dipahami sebagai bentuk investasi masa depan, yang bahkan pada jangka menengah, manfaatnya sudah dapat dirasakan oleh para pelaku usaha.

Sebagai bukti kehadiran pemerintah dalam mengawal agenda tersebut, Kemenperin menyiapkan kerangka regulasi pembentukan nomenklatur Green Industry Services Company (GISCO). Inisiatif ini telah memperoleh dukungan penuh dari World Bank, termasuk dukungan soft loan dan grant, serta telah tercatat dalam Blue Book.

“GISCO akan menjadi jembatan antara pelaku industri yang memang sudah siap untuk transformasi dengan financial company, dengan technology provider, dan lain sebagainya. Jadi GISCO ini sudah akan dibentuk dalam waktu dekat untuk mempercepat transformasi industri hijau,” kata Menperin.

Lebih lanjut, Menperin mengajak pelaku industri untuk tidak menunda implementasi transformasi industri hijau. Menurutnya, dinamika pasar global telah bergerak cepat menuju produk berkelanjutan. “Kalau tidak, para pelaku industri akan ketinggalan kereta,” katanya.

Transformasi industri hijau merupakan kesinambungan dari agenda digitalisasi manufaktur yang telah diinisiasi melalui Peta Jalan Making Indonesia 4.0. Sejak diluncurkan pada 2018, implementasi peta jalan tersebut mampu memacu performa sektor manufaktur, antara lain melalui kontribusi industri pengolahan nonmigas terhadap PDB nasional sebesar 5,58% (YoY) sepanjang tahun 2025, melampaui pertumbuhan ekonomi nasional sebesar 5,04%. Kontribusi IPNM terhadap PDB mencapai 17,39%, meningkat dari 16,92% pada triwulan sebelumnya.

“Atas penghargaan ini, kami menyampaikan terima kasih kepada Bang CT, terima kasih kepada Detik. Ini akan menjadi motivasi dan semangat tambahan bagi kami semua,” tutur Menperin.

Sebagai tindak lanjut, Menperin mengundang para peserta untuk turut mendukung dan berpartisipasi dalam AIGIS 2026 yang akan diselenggarakan pada 18–20 November 2026 di JICC, Indonesia. Annual Indonesia Green Industry Summit (AIGIS) adalah ruang bersama untuk mempertemukan inovasi, kebijakan, pembiayaan, dan kolaborasi nyata di lapangan. “Mari kita jadikan AIGIS 2026 sebagai momentum besar mempercepat transformasi industri hijau Indonesia,” pungkasnya.

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Berita Terbaru

Terpilih Secara Aklamasi Dadang Iyas Nahkodai Ketua PPDI Kabupaten Bandung 2025-2030
Transformasi Industri Hijau Diakselerasi Menperin Terima Penghargaan di Detikcom Awards 2025
Inovasi Pengendalian Banjir Jakarta Utara Waduk Pluit Jadi Benteng Utama Warga Pesisir Sambut Positif
TP PKK DKI Jakarta Gelar SME di RPTRA Manggala Bisma Perkuat Peran Kader PKK Jakarta Utara
MoU Kemenperin-Kemenpora Dorong Pengembangan Industri Olahraga dan Kepemudaan
Hari Guru PAUD Mawar RW 07 Cawang Gelar Lomba Mewarnai Kantong Belanja untuk Siswa
Gerakan Nasional Revolusi Mental Perkuat Persatuan dan Kesatuan di Jakarta Timur
Sukses Tekan Stunting Kota Bogor Terima Penghargaan dari Kementerian Dalam Negeri
DPRD: Penyertaan Modal BPR untuk Perkuat Ekonomi Warga dan Tekan Bank Emok
Workshop 'Berani Menjadi Aku' Upaya Yantie Rachim Mempersiapkan Generasi Emas Kota Bogor 2045
Deteksi Dini Diabetes di CFD Depok RSUD KiSA Gandeng Puskesmas Gelar Cek Kesehatan Gratis
Literasi Keuangan Kunci Ketahanan Ekonomi Daerah Pemkot Depok Gandeng OJK dan BEI
Kelurahan Kebon Melati Percantik Gang Riban dengan Sentuhan Mural Khas Jakarta-Papua
Penertiban Bangunan Liar di Johar Baru Langkah Awal Revitalisasi Kali Sentiong
Evaluasi Adipura 2025 Tuntas Jakarta Pusat Berharap Jadi Kota Terbaik
Pemkab Bandung Dorong Pencegahan Judi Online Lewat Festival Literasi Digital
Para Pedagang di Soreang Keluhkan Pungutan Saat Ada Event di GBS dan Dome Bale Rame
Sabet 3 Penghargaan, DPUTR Kabupaten Bandung Juara Umum Penyelenggaraan Jasa Konstruksi Tingkat Jabar
Polemik Lahan Carik Desa Bumiwangi: Proyek Lapangan Bola Mandek, Warga Pertanyakan Motif Pengelolaan
Sosialisasi Program Makan Bergizi Gratis di Bandung Tekanan Asupan Gizi Sejak Dini