Polda Jabar Gelar Operasi Keselamatan Lodaya 2025

Regional
Senin, 10 Feb 2025 13:42
    Bagikan  
Polda Jabar Gelar Operasi Keselamatan Lodaya 2025
Agus Kusmayadi

Polda Jabar saat menggelar Operasi Keselamatan Lodaya 2025 di Mapolda Jabar (10/02/2025)

NARASINETWORK.COM - Polda Jabar telah menggelar Operasi Keselamatan Lodaya 2025 yang berlangsung selama 14 hari, terhitung mulai tanggal 10 Februari hingga 23 Februari 2025.

Operasi Keselamatan Lodaya 2025 ini bertujuan untuk meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas, menurunkan angka fatalitas korban kecelakaan lalu lintas serta mengurangi pelanggaran lalu lintas .

Gelar Pasukan dalam rangka persiapan Ops Keselamatan Lodaya 2025 tersebut dipimpin oleh Wakapolda Jawa Barat Brigjen Pol. Drs. Kasihan Rahmadi S.H., M.H dan dihadiri oleh Pejabat Utama Polda Jabar, Anggota Pamen, Pama, Bintara, ASN Polda Jabar serta melibatkan personel dari TNI Pomdam III Siliwangi juga Dinas Perhubungan Provinsi Jawa Barat, Senin (10/2/2025)

Adapun personel yang terlibat dalam Operasi Keselamatan Lodaya 2025 berjumlah 2.520 personel dengan rincian 520 personel dari Satgas Polda Jabar dan 2000 personel dari Satgasres jajaran .

Sasaran dari operasi ini meliputi segala bentuk potensi gangguan (PG), Ambang Gangguan (AG) dan Gangguan Nyata (GN) yang berpotensi menyebabkan kemacetan, pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas baik sebelum, selama maupun setelah pelaksanaan operasi Keselamatan Lodaya 2025.

Dalam amanat Kapolda Jabar Irjen Pol. Dr. Akhmad Wiyagus S.I.K, M Si, M.M., yang dibacakan Wakapolda Jawa Barat ditekankan pentingnya menjaga keamanan dan kelancaran arus lalu lintas sebagai bagian dari tanggung jawab Polri, terutama Polantas, bersama instansi terkait untuk menurunkan tingkat kemacetan, pelanggaran serta kecelakaan lalu lintas.

 "Sesuai dengan amanat Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan, kita semua memiliki tanggung jawab untuk menciptakan situasi lalu lintas yang aman dan kondusif. Ini memerlukan upaya dan kerja keras kita semua, termasuk kegiatan preemtif dan preventif, serta dukungan penegakan hukum yang lebih modern melalui ETLE statis dan mobile," kata Wakapolda Jawa Barat.

Operasi "Keselamatan Lodaya-2025" kali ini mengusung tema "Tertib Berlalu Lintas Guna Terwujudnya Asta Cita". Seluruh personel diharapkan untuk mengutamakan keselamatan dalam bertugas, menghindari sikap arogan, serta melaksanakan edukasi mengenai tertib berlalu lintas kepada masyarakat.***

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Berita Terbaru

Program ILLA 2026 Angkatan Pertama Promosi Bahasa dan Budaya Indonesia ke Australia
Emisi Gas Rumah Kaca Dampak pada Ekosistem Laut dan Lonjakan Kerugian Ekonomi Global
Kendaraan Listrik di Indonesia Tren Pertumbuhan dan Tantangan Pasca Insentif Tahun 2026
KUHAP Baru Berlaku 2026, Aparat Dilarang Ekspos Wajah Tersangka ke Publik
Indonesia-UK Agreements Signed as President Prabowo Completes Official Visit
Wali Kota Jakarta Utara Hadiri Pengangkatan Wakapolres Baru AKBP Rohman Yonky Dilatha
PWI Pusat Gelar Kemah Budaya di Kawasan Adat Baduy untuk HPN 2026 Rumah Baca Ceria Bekasi Ikut Berpartisipasi
Sirkuit Motocross Selapajang Kota Tangerang Siap Beroperasi Dua Kejuaraan Nasional Akan Digelar Tahun 2026
10 Pojok Literasi Masyarakat Akan Dibangun di Kota Tangerang Tahun 2026 Pemkot Fokus Perluas Akses Literasi
Tanah Dirampas Proyek Tol Getaci, Lima Tahun Nenek Oom Menunggu Hak yang Tak Kunjung Datang
Penguatan Pangan, Energi, dan Infrastruktur Jadi Fokus Rakernas APKASI Tahun 2026
Menase Ugedi Degei : Kongres V Partai Buruh Jadi Momentum Konsolidasi Kekuatan di Papua Tengah
100 Tahun Jam Gadang Bukittinggi IMLF-4 Jadi Bagian dari Rangkaian Perayaan Bersama SatuPena Sumbar
Komunitas Perupa Perempuan Indonesia Buka KOMPPI Art Space di Tamini Square Mall Jakarta Timur
Komppi Art Space Resmi Dibuka di Tamini Square Mall Hadirkan Art in Motion di Ruang Publik Jakarta
Dukung Peringatan HPN 2026 Narasinetwork.com Hadiri Kemah Budaya PWI ke Kawasan Adat Baduy
Kemah Budaya PWI Pusat 2026 Narasinetwork.com Ungkap Filosofi Hidup Masyarakat Baduy dalam Reportase Sketsa
Anak-anak Baduy Tanpa Sekolah Formal Pendidikan yang Tumbuh dari Bumi dan Nilai-Nilai Tradisi
Saat Libur Tahun Baru, PLN Tuntaskan Penggantian Trafo GITET Mandirancan
Meski Libur Tahun Baru, PLN Rampungkan Penggantian Trafo GITET Mandirancan