Workshop Landscape KOLCAI Sukabumi Libatkan Mahasiswa dan Masyarakat Umum

Senin, 17 Mar 2025 13:00
    Bagikan  
Workshop Landscape KOLCAI Sukabumi Libatkan Mahasiswa dan Masyarakat Umum
Kolcai Chapter Sukabumi

Workshop Landscape KOLCAI Sukabumi Libatkan Mahasiswa dan Masyarakat Umum pada Minggu 16 Maret 2025

NARASINETWORK.COM - Sukabumi, Sekretariat KOLCAI Chapter Sukabumi di Jalan Kenari No. 20, Kelurahan Selabatu, Kecamatan Cikole, Kota Sukabumi, menjadi tempat berlangsungnya workshop landscape yang sukses menarik 22 peserta pada Minggu, 16 Maret 2025. Acara yang diisi oleh pakar landscape, Candra Martoyo, ini diikuti oleh mahasiswa Jurusan Desain Komunikasi Visual (DKV) Universitas Nusa Putra Sukabumi dan peserta umum.

Kondisi cuaca mendung yang menghalangi pelaksanaan plein air di alun-alun Sukabumi, mendorong KOLCAI Chapter Sukabumi untuk memindahkan kegiatan menjadi workshop di sekretariat. Workshop ini difokuskan untuk memberikan pembekalan teknik dasar melukis landscape bagi para peminat cat air di Kota Sukabumi.

"Workshop ini merupakan agenda rutin bulanan KOLCAI Chapter Sukabumi," ujar Corry Harisya KOLCAI Chapter Sukabumi. "Selain workshop dan plein air, kami juga menyelenggarakan agenda menarik lainnya seperti pameran atau gelar karya untuk terus mengembangkan minat dan bakat seni di Sukabumi."

Peserta workshop antusias mengikuti sesi pelatihan yang diberikan oleh Candra Martoyo. Mereka mendapatkan pengetahuan dan praktik langsung mengenai teknik dasar melukis landscape dengan cat air. Kehadiran mahasiswa DKV Universitas Nusa Putra Sukabumi juga menambah semarak acara dan menunjukkan keterlibatan aktif kalangan akademisi dalam pengembangan seni rupa di Sukabumi.

KOLCAI Chapter Sukabumi berharap kegiatan ini dapat terus memotivasi para seniman muda dan pecinta seni di Sukabumi untuk mengembangkan kemampuan dan berkarya. Ke depannya, KOLCAI Chapter Sukabumi akan terus menyelenggarakan berbagai kegiatan menarik lainnya untuk mendukung perkembangan seni rupa di kota tersebut.


Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Berita Terbaru

Awal Tahun, Bapenda Catat Realisasi Peningkatan Penerimaan Pajak Hampir Rp. 10 Miliar
Fenomena Hastag #KaburAjaDulu dalam Kehidupan Sosial Generasi Muda
Wawancara Tokoh : John Semuel's Weaving Love, Binding Affection' Life Values in Colour and Form
Konflik Kursi Transjakarta dan Kegagalan Komunikasi di Ruang Publik
Anak Kampung ke UGM Kisah Thomas Akaraya Sogen sebagai Guru Penulis yang Menginspirasi NTT
Ketika Arus Migrasi Bertemu Perbedaan Budaya
Manfaat Jus Seledri untuk Kesehatan Dari Hidrasi hingga Kesehatan Jantung
Membedah Kekuasaan dan Ideologi Gender dalam Masyarakat elalui Perspektif Feminis
PLN ULP Baleendah Hadirkan Gebyar Awal Tahun 2026, Diskon 50 Persen Biaya Tambah Daya untuk Pelanggan.
Layanan PUSPA untuk Warga Jakarta Konsultasi dan Informasi Seputar Keluarga
Industri Rumput Laut Indonesia Ditingkatkan Melalui Inisiatif Investing in Women dan Birufinery
Informasi Penting tentang Pengajuan Visa Pelajar untuk Semester Pertama 2026 di Australia
Sanur SEZ Hosts New Australia-Indonesia Oncology Facility as Part of Invested Strategy
BPKW III Sumbar Gelar Sabudaya di IMLF-4 Peringati 100 Tahun Jam Gadang
Setelah Sempat Viral, Jembatan Hijau Cijeruk Kini Jadi Kebanggaan Masyarakat Bojongsoang dan Sekitarnya
Dibersihkan Hari Ini, Muncul Lagi Besok: Sampah Liar Jadi Masalah Kronis
Sidang Lanjutan Kasus Dugaan Penipuan YS dan MI, Korban Nilai Proses Persidangan Janggal
Para Ahli CASA dan Kemenhub RI Bahas Strategi Komunikasi Keselamatan Penerbangan
Para Praktisi AI Indonesia Eksplorasi Implementasi Teknologi di Bali
Swasembada Pangan Nasional Terwujud Tahun 2025 Presiden Berikan Penghargaan