Uya Kuya Berharap Program Makan Bergizi Gratis Bisa Segera Merata di Jakarta Selatan

Senin, 7 Jul 2025 19:12
    Bagikan  
Uya Kuya Berharap Program Makan Bergizi Gratis Bisa Segera Merata di Jakarta Selatan
Dok. Tim MBG

Uya Kuya Berharap Program Makan Bergizi Gratis Bisa Segera Merata di Jakarta Selatan

NARASINETWORK.COM -Artis sekaligus anggota Komisi IX DPR RI Surya Utama atau lebih dikenal Uya Kuya mempunyai harapan besar terhadap program Makan Bergizi Gratis (MBG) agar dapat cepat menjangkau lebih luas penerima manfaat.

DPR RI bersama mitra kerja Badan Gizi Nasional (BGN) terus menggalakan program MBG untuk memberikan penguatan gizi bagi masyarakat.

Kegiatan sosialisasi dengan mengangkat tema bersama mewujudkan generasi sehat Indonesia ini dilakukan di Aula Al - Ghazali, Ponpes Darunnajah, Pesanggrahan, Jakarta Selatan Sabtu, 5 Juli 2025. Acara yang dimulai pada pukul 13.00 WIB itu diikuti oleh 300-an peserta yang merupakan warga setempat.

Baca juga: Gebrakan Penguatan Gizi, Warga Setiabudi Jakarta Dapat Sosialisasi MBG, Uya Kuya Sampaikan Masalah Ini

Acara sosialisasi MBG dihadiri perwakilan anggota Komisi IX DPR Surya Utama, Anggota DPRD Provinsi DKI Jakarta Astrid Khairunisha, Perwakilan Badan Gizi Nasional Ade Tias Maulana, dan Anyelir Puspa Kemala.

Anggota Komisi IX DPR RI Surya Utama menjelaskan bahwa program Makan Bergizi Gratis yang dibawa oleh Badan Gizi Nasional adalah demi mensejahterakan masa depan anak - anak Indonesia.

“Sebagai anggota DPR RI Komisi IX, saya akan terus mendukung dan mengawal jalannya program ini agar dapat berjalan cepat, merata sehingga segara dapat di nikmati oleh para penerima manfaat,” ucap Surya Utama.

Baca juga: Pemerintah Ajak Masyarakat Terlibat demi Kelancaran Program Makan Bergizi Gratis 

Kualitas pangan dan gizi merupakan kunci utama dalam menciptakan sumber daya manusia yang unggul. Program Makan Bergizi Gratis juga sejalan dengan visi Indonesia 2045 yang menargetkan terciptanya generasi emas atau generasi yang mampu membawa Indonesia menjadi negara maju.

 Sementara itu, anggota DPRD Provinsi DKI Jakarta Astrid Khairunisha berharap agar program Makan Bergizi Gratis ini dapat didukung oleh semua pihak agar dapat berjalan cepat dan segera di nikmati oleh para penerima program tersebut.

“Mengkonsumsi makanan bergizi dan sehat menjadi penting bagi anak - anak, karena dengan memakan makanan sehat dan bergizi lah akan menciptakan anak - anak yang mampu bersaiang di kancah Internasional,” jelas Asrid Khairunisha.

Baca juga: Gebrakan Penguatan Gizi, Warga Setiabudi Jakarta Dapat Sosialisasi MBG, Uya Kuya Sampaikan Masalah Ini

 Menambahkan, Ade Tias Maulana selaku sebagai perwakilan Badan Gizi Nasional memberikan penjelasan terkait proses alur dari program MBG ini yakni satu dapur akan melayani 3000 siswa yang berada di sekolah- sekolah sekitar dapur tersebut.

“Oleh karena itu penambahan dapur-dapur baru kedepanya sangat diharapkan agar program ini dapat segera dinikmati oleh para anak - anak peserta didik yang ada di seluruh Indonesia baik sekolah negeri maupun swasta.

Baca juga: Pemerintah Ajak Masyarakat Terlibat demi Kelancaran Program Makan Bergizi Gratis 

Senada, Anyelir Puspa Kemala sebagai perwakilan BGN yang hadir melalui video zoom menyampaikan mengenai mekanisme terkait tata cara untuk menjadi mitra Badan Gizi Nasional dalam hal pembuatan dapur.

“Apabila ada masyarakat yang ingin bergabung menjadi mitra dalam hal pengadaan dapur untuk program makan bergizi gratis silahkan bisa langsung mendaftar melalui web resmi bgn.go.id. dan proses menjadi mitra sama sekali tidak dipungut biaya,” tukas Anyelir.

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Berita Terbaru

Saat Libur Tahun Baru, PLN Tuntaskan Penggantian Trafo GITET Mandirancan
Meski Libur Tahun Baru, PLN Rampungkan Penggantian Trafo GITET Mandirancan
Libur Tahun Baru, Petugas PLN Tuntaskan Penggantian Trafo GITET Mandirancan
Kabupaten Lebak Tuan Rumah Kemah Budaya PWI Pusat untuk HPN 2026 di Baduy
41 Wartawan dan Sastrawan Kunjungi Kampung Adat Baduy dalam Rangkaian Peringatan HPN 2026
Mentan Andi Amran Sulaiman Pastikan Dukungan Maksimal untuk Petani Terdampak Bencana di Tiga Provinsi Sumatera
AIPA Secretary General Receives Courtesy Call from Georgian Ambassador to ASEAN and Indonesia
Pendaftaran Bimtek SIINas 2026 Dibuka Pelaku Industri Tangerang Dapat Ikut Secara Gratis
Pasar Anyar Tangerang Siap Menyambut Ramadan Akan Hadirkan Kuliner Malam dan UMKM
Alun-alun Benda Kota Tangerang Bakal Jadi Wisata Edukasi Berbasis Kawasan Aerotropolis
Prima Colastic Cup 2026 Kota Tangerang Digelar Puluhan Sekolah Ikuti Lomba Kepramukaan hingga E-Sport
SDN Pademangan Timur 05 Siap Kembali Gelar Pembelajaran Tatap Muka Perbaikan Plafon Capai 95 Persen
Calon Pegawai RSHS Diperas Hingga Jual Aset, Oknum Orang Dalam Diduga Terlibat
Sosialisasi Perpipaan PDAM di Maruyung Pacet, Fokus pada Teknis Pelaksanaan
Suku Baduy Cagar Budaya Banten dengan Kehidupan Tradisional yang Tetap Terjaga
PWI Banten dan Pemkab Lebak Gelar Kemah Budaya HPN 2026 di Wilayah Adat Baduy
John Herdman Resmi Jabat Pelatih Timnas Indonesia Target Bawa Garuda ke Panggung Dunia
Bapenda Kabupaten Bandung Rilis Tutorial Pembayaran Pajak Daerah dan Pelaporan SPTPD Secara Digital
25 Indonesian Professionals Complete Australia Awards Course on Transparency and Leadership
2.445 Kartu Transportasi Transjakarta Gratis Akan Didistribusikan Pemkot Jakarta Pusat Melalui Camat dan Lurah