JUTAAN Penerima Manfaat Akan Jadi Target Penerima Program Makan Bergizi Gratis 

Selasa, 5 Aug 2025 06:35
    Bagikan  
JUTAAN Penerima Manfaat Akan Jadi Target Penerima Program Makan Bergizi Gratis 
Dok. Tim MBG

JUTAAN Penerima Manfaat Akan Jadi Target Penerima Program Makan Bergizi Gratis 

NARASINETWORK.COM -Program Makan Bergizi Gratis (MBG) akan menyasar kepada empat kelompok penerima manfaat.

Bila ditotal akan ada jutaan penerima manfaat yang akan merasakan program Makan Bergizi Gratis yang dibagi menjadi empat kelompok yakni peserta didik dari PAUD hingga SMA, ibu hamil, ibu menyusui, dan balita.

Kegiatan sosialisasi program MBG ini bertempat di Jalan Pramuka Marga Jaya, Kota Bekasi pada Senin, 4 Agustus 2025. Sosialisasi dengan mengangkat tema bersama mewujudkan generasi sehat Indonesia itu dimulai pada pukul 08.00 WIB dengan dihadiri oleh ratusan peserta.

Baca juga: Program Makan Bergizi Gratis Jadi Terobosan Pemerintah Wujudkan Generasi Sehat

Acara sosialisasi program MBG dihadiri oleh anggota Komisi IX DPR RI Nuroji, Perwakilan BGN Ade Tias Maulana, dan Kepala SPPG Kota Bekasi Barat Donny Ericko Cornales.

Anggota Komisi IX DPR RI Nuroji bersama Badan Gizi Nasional (BGN) terus berupaya dalam mengatasi masalah gizi dan mendukung tercapainya Indonesia Emas 2045. 

“Program MBG menargetkan 82,9 juta penerima manfaat pada akhir 2025 dan memerlukan dukungan penuh dari pemerintah daerah. Selain meningkatkan kualitas gizi anak, MBG juga menggerakkan ekonomi lokal lewat pelibatan UMKM,” ucap Nuroji.

Baca juga: MENUJU Indonesia Emas, Sosialisasi Program MBG Terus di Galakan Badan Gizi Nasional

Perwakilan Badan Gizi Nasional Ade Tias Maulana menyampaikan program MBG merupakan langkah strategis pemerintah untuk mengatasi gizi buruk dan stunting.

Program MBG berdampak langsung pada peningkatan prestasi anak, akses terhadap makanan bergizi, serta edukasi gizi dan pola makan sehat sejak dini. MBG menjadi bagian penting dalam membentuk generasi emas Indonesia 2045 yang sehat, cerdas, dan berdaya saing global,” ucap Ade Tias.

Baca juga: Tak Hanya Gizi, Program MBG Juga Dirancang Untuk Tingkatkan Perekonomian Warga

Sementara itu, Kepala Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Kota Bekasi Barat Donny Ericko Cornales menyampaikan bahwa pada saat ini baru terdapat satu dari tujuh SPPG yang direncanakan telah beroperasi, dengan kapasitas 3.000–3.500 porsi per hari. 

“Masih membutuhkan banyak tambahan dapur sehat atau SPPG, karena untuk melayani sekitar 600.000 siswa, dibutuhkan sekitar 200 unit SPPG. Pemerintah tengah menyusun langkah strategis untuk menambah jumlah SPPG secara bertahap,” ungkap Donny Ericko.
 
Kondisi ini menunjukkan pentingnya dukungan dari semua pihak pemerintah, swasta, dan masyarakat untuk menyukseskan Program Makan Bergizi Gratis (MBG).
 

 

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Berita Terbaru

Film 'Para Perasuk (Levitating)' Wakili Indonesia dalam Ajang Sundance Film Festival 2026
Delegasi Uni Eropa dan AJI Gelar Lokakarya Perwakilan Polandia Berpartisipasi
FIFA Kunjungi Indonesia dengan Trofi Piala Dunia 2026 Menpora Erick Thohir Apresiasi Dukungan
Indonesian Ambassador Welcomes CMUNCE 2026 Delegation from SMA Lab School Cibubur
Kemkomdigi Sabet Peringkat Keempat Nasional dalam Penilaian Kualitas Layanan Publik
Peran Strategis Data Dukcapil Diumumkan Mendagri dalam Pertemuan Tahunan PPATK
Advancing National Competitiveness Cabinet Analyses Indonesia-UK Academic Partnerships
Wawancara Tokoh : Rini Intama "A Touch of Heritage by Dinayra Indonesian Wastra in Modern Fashion"
A Touch of Heritage by Dinayra Mengangkat Warisan Budaya dalam Desain Busana
POR DPRD Dimulai, Eksekutif dan Legislatif Bagai 2 Sisi Mata Uang
19 Kontributor Pajak Terbesar 2025, Diberi Hadiah Bapenda Kabupaten Bandung
Hadapi Pengurangan TKD Hampir Rp 1 Triliun, Bupati Bandung : Coret Belanja yang Tidak Penting!
Pemkab Bandung Teken SEB Penyelenggaraan Informasi Geospasial, Perkuat Integrasi Data Pembangunan
Targetkan 40 Ribu Bidang, Kakan ATR/BPN Kabupaten Bandung Lantik dan Ambil Sumpah Panitia Ajudikasi dan Satgas
Breaking News! Ekspose APBDes 2026 Perdana Digelar di Kecamatan Ciparay
Insomnia Mengapa Sulit Tidur dan Bagaimana Mengatasinya?
Museum Sastra Indonesia Resmi Beroperasi di Aia Angek Kegiatan Literasi Hadirkan Pelajar dan Sastrawan
Singapore Art Week 2026 Hadirkan Tokoh Internasional Program Seni Beragam
Kelme Asal Spanyol Jadi Mitra Apparel Timnas Indonesia dan Timnas Futsal
Australia Highlights New Colombo Plan on International Day of Education Focus on Asia Capability